BINCANG NARKOBA DENGAN SEKRETARIS BNK KABUPATEN BEKASI

Kunjungan LP3MI dari Tim Pelaksana Program Focus Group Discussion (FGD) Indonesia Bebas Narkoba 2015, ke kantor Wakil Bupati Kabupaten Bekasi, Selasa 27 Januari 2015 diterima langsung oleh H. Rohim Mintareja, S.Sos yang merupakan Ketua Badan Narkotika (BNK) Kabupaten Bekasi.

Dalam pertemuan, Ketua BNK Kabupaten Bekasi, menyampaikan beberapa point-point penting sebagai masukan dalam pelaksanaan FGD Indonesia Bebas Narkoba 2015 yang di gagas oleh LP3MI.

Dalam kesempatan yang sama, H. Rohim Mintareja, S.Sos menjelaskan beberapa program BNK Kabupaten Bekasi untuk tahun 2015, secara prinsip memiliki kesamaan dalam tatanan teknis dan segmen pelaksanaan dengan gagasan FGD Indonesia Bebas Narkoba 2015, yang disampaikan oleh LP3MI.

Dengan kesamaan program yang dipaparkan oleh LP3MI dihadapan H. Rohim Mintareja, S.Sos, maka Ketua BNK Kabupaten Bekasi tersebut, mengatakan “LP3MI berkordinasi langsung dengan Sekretaris BNK Kabupaten Bekasi H. Abdillah Majid, SH, MM bagaimana detail dan teknis pelaksanaanya”
Setelah pertemuan dengan Ketua BNK Kab. Bekasi, Tim LP3MI yang terdiri dari Elpinas. S.Kom, Juson Simbolon, ST dan Rumondang Sinaga, A.Md dalam hal ini Pelaksana Program FGD Indonesia Bebas Narkoba 2015, langsung bertemu dengan Sekretaris BNK Kabupaten Bekasi diruang kerjanya.

Setelah diskusi antara LP3MI dengan Sekretaris BNK Kabupaten Bekasi dan pemaparan rencana program serta arahan Ketua BNK Kab. Bekasi, terkait Indonesia darurat narkoba, modus-modus baru dan upaya pemerintah dalam menyelamatkan generasi Indonesia kedepan, H. Abdillah Majid, SH, MM menyetujui dan mendukung rencana kerjasama program FGD Indonesia Bebas Narkoba 2015, yang disampaikan oleh LP3MI.

Beberapa bentuk dukungan kerja sama yang akan dikoordinasikan kepada Ketua BNK Kab. Bekasi adalah ; Pertama, BNK Kabupaten Bekasi memberikan apresisasi atas upaya kerjasama LP3MI dalam pelaksanaan FGD Indonesia Bebas Narkoba 2015 untuk kabupaten Bekasi. Kedua ; Dalam rangka memperluas jangkauan pelaksanaan FGD, seperti perluasan kerjasama dengan pihak swasta, BNK Kabupaten Bekasi akan mengeluarkan surat rekomendasi pelaksaaan program yang akan dilakukan oleh LP3MI. Ketiga; BNK Kab. Bekasi dalam pelaksanaan program tahun 2015, akan melakukan kerjasama dengan LP3MI, terkait penyuluhan, pembicara dalam penyuluhan di beberapa Kecamatan dan sekolah se-Kabuapten Bekasi.
Usai pertemuan, H. Abdillah Majid, SH, MM menutup pembicaraan dengan mengatakan akan mengkonfirmasikan secepatnya kepada LP3MI terkait penerbitan surat rekomendasi yang disarankan oleh BNK Kab. Bekasi. (AP)

Tidak ada komentar